Biaya USG Kucing di Puskeswan, Klinik & Dokter Hewan 2024

Biaya USG Kucing – Bagi sebagian orang memelihara kucing adalah salah satu hobi mengasikan. Apalagi jika kucing yang dipelihara sudah cukup jinak dan nurut, tentu hal ini akan jauh lebih menyenangkan.

Memelihara kucing sebenarnya bukan hal yang sulit, tetapi akan terasa cemas apabila kucing peliharaan tersebut merupakan ras yang cukup jarang dimiliki serta punya harga mahal. Bagi para pecinta kucing, apapun tentu akan dilakukan.

Termasuk saat kucing peliharaan sedang mengandung dan akan melahirkan. Dimana layaknya seperti manusia, saat ini ada teknologi USG (Ultrasonografi) yang memungkinkan kita bisa tahu berapa jumlah anak kucing yang ada di dalam perut kucing betina tersebut.

Hebatnya lagi, hampir di setiap wilayah terutama tempat-tempat perawatan hewan. Kini juga disediakan alat USG kucing tersebut. Jadi buat kamu pecinta kucing dan ingin melakukan USG kucing bisa dilakukan di puskeswan, klinik / dokter hewan, lantas berapa biaya USG kucing?.

USG Kucing Untuk Apa?

Sebelum membahas lebih dalam mengenai biaya USG kucing yang belakangan ini cukup banyak di cari para pecinta kucing di Indonesia. Mungkin tak ada salahnya jika kita juga tahu apa manfaat dan tujuan utama melakukan USG pada kucing.

Singkatnya dengan teknologi Ultrasonografi atau yang lebih kita kenal dengan istilah USG, merupakan sebuah pemeriksaan yang dilakukan untuk dapat mendeteksi dini tentang kebuntingan pada kucing maupun anjing.

Tak hanya untuk mendeteksi kebuntingan pada dua hewan tersebut, ternyata teknologi USG juga memungkinkan kita bisa tahu perkembangan fetus serta perkiraan kelahiran anak kucing maupun anjing.

Kapan Kucing Bisa di USG?

Dengan adanya teknologi USG kucing ini, setidaknya para pemilik kucing bisa dengan mudah melakukan pemeriksaan di puskeswan, dokter hingga klinik hewan secara mudah. Namun tentunya bisa di katakan hampir mirip dengan manusia saat hamil.

Melakukan USG pada kucing juga tidak boleh dilakukan sembarangan. Karena hal ini akan dapat berakibat fatal pada kehamilan kucing itu sendiri. Bagi kucing-kucing dengan ras tertentu, mengalami kebuntingan / kehamilan tentu jadi hal yang ditunggu para pemiliknya.

Namun seperti apa yang kami singgung dan sampaikan di atas, untuk dapat melakukan USG pada kucing bukan hanya masalah biaya saja. Melainkan juga harus tahu kapan waktu yang tepat melakukan USG kucing.

Lalu kapan sih waktu yang tepat untuk melakukan USG pada kucing betina yang sedang bunting / hamil?.

Dikutip dari laman katadata.co.id, di jelaskan bahwa pada usia kehamilan kucing sudah memasuki umur 3 minggu. Biasanya akan terjadi gejala pinking up atau bagi yang belum tahu ini adalah gejala dimana puting kucing betina mulai membesar & memerah.

Nah pada saat inilah banyak dokter hewan menyarankan boleh dilakukan USG pada perut kucing yang sedang mengandung. Dimana seperti kami jelaskan di atas, kamu bisa melakukannya di puskeswan, dokter hingga klinik hewan terdekat.

Adanya teknologi yang semakin canggih seperti sekarang ini, setidaknya membuat kamu yang ingin melakukan perawatan pada hewan peliharaan dapat dilakukan dengan lebih mudah. Termasuk saat ingin melakukan USG pada kucing peliharaan yang sedang mengandung.

Dimana salah satu hal yang memudahkan para pecinta kucing sebelum melakukan USG yaitu dengan menghitung masa kehamilan. Menariknya untuk dapat melakukan hal tersebut saat ini ada aplikasi kalkulator kehamilan kucing yang mudah digunakan.

Prosedur USG Kucing

Namun begitu, meskipun dapat dikatakan menjadi prosedur yang mudah dilakukan, akan tetapi dalam prakteknya ada beberapa prosedur utama yang perlu dilakukan oleh pihak klinik maupun kita sebagai pemilik sebelum melakukan USG. Dan berikut beberapa di antaranya:

  1. Langkah awal umumnya dokter hewan akan mencukur sekaligus membersihkan lebih dulu seluruh bagian tubuh kucing sebelum prosedur USG dilakukan.
  2. Setelah dianggap bersih, biasanya dokter juga akan langsung mengoleskan gel / cairan khusus ke bagian kulit kucing. Tujuannya untuk memudahkan mesin USG kucing menangkan bunyi dan detak jantung kandungan.
  3. Meskipun akan menerima obat penenang sebelum dilakukannya USG pada kucing. Namun untuk berjaga-jaga, dokter hewan juga akan meminta bantuan kepada para tenaga medis lainnya untuk menahan pergerakan kucing yang tidak di inginkan.
  4. Setelah proses USG berakhir dan hasil sudah di dapat, dokter akan menganalisa dan memberikan hasil pemeriksaan USG tersebut kepada pemilik baik dalam bentuk rekam medis maupun langsung dari tampilan layar monitor.

Biaya USG Kucing Terbaru

Dari semua rangkaian yang dilakukan saat ingin USG Kucing seperti di atas sudah birdsny.com sampaikan. Lantas berapa sih biaya USG kucing saat ini?. Bila kita bicara tentan biaya, mungkin ini akan menjadi hal yang kompleks untuk kami jawab.

Karena di setiap wilayah mungkin klinik, puskeswan atau dokter hewan akan memberikan tarif biaya yang berbeda-beda. Namun bila kita melihatnya secara umum, maka biaya USG kucing berkisar antar Rp100.000 – Rp150.000 ribu rupiah.

Adapun rincian dari biaya tersebut meliputi:

  • Biaya pendaftaran
  • Biaya konsultasi dokter hewan
  • Biaya vitamin & obat-obatan
  • Biaya USG

Akhir Kata

Demikian kiranya penjelasan singkat yang dapat birdsny.com sampaikan tentang biaya USG kucing. Semoga apa yang sudah kami rangkum dan jelaskan di atas bisa membantu dan bermanfaat bagi kamu para pemilik kucing.