√ Download Suara Burung Kenari Terbaik : Ngeroll Full Variasi & Nembak

Download Suara Burung Kenari – Kenari merupakan salah satu jenis burung yang sudah banyak digandrungi oleh kicau mania. Hampir disetiap teras rumah terdapat burung kecil bersuara merdu ini.

Selain memiliki suara kicauan yang unik dan merdu, burung tersebut juga memiliki penampilan yang sangat cantik. Perawatan hariannya pun tergolong mudah, bahkan untuk pemula sekalipun.

Kenari juga termasuk burung yang tidak mudah mengalami stress. Serta dapat dengan cepat burung tersebut mampu beradaptasi dengan lingkungan barunya.

Selain bembahasan di atas, ternyata burung tersebut memiliki beberapa jenis suara seperti ngeroll, nembak-nembak dan lain sebagainya. Tak heran, jika banyak sobat kicau sering memanfaatkannya untuk dijadikan masteran jenis burung lainnya.

Download Suara Burung Kenari

Salah satu cara pemasteran yang biasa digunakan sobat kicau adalah dengan memutar atau mengunduh suara burung kenari. Kami akan menyajikanya untuk sobat, selengkapnya ada di bawah ini.

Download Suara Burung Kenari Terbaik

Suara Burung Kenari Pilihan

Berikut ini adalah beberapa suara JENIS BURUNG KENARI yang bisa dengan mudah sobat kicau putar atau unduh. Semoga dengan kalian rutin memaster burung andalannya, akan membuat burung tersebut memiliki dominan suara isian yang lebih bervariasi.

Suara Kenari Paling Bagus

Suara Kenari Full Isian

Suara Kenari Durasi Panjang

Suara Kenari Untuk Masteran

Suara Kenari Gacor Ngeroll

Suara Kenari Full Nembak

Itulah beberapa suara burung Kenari pilihan yang bisa kalian gunakan untuk memaster burung jagoanya. Silahkan unduh dan lakukan pemasteran.

Cara Pemasteran yang Baik dan Benar

Pemasteran Burung Kicau

Setelah kalian mendapatkan suara burung Kenari, maka selanjutnya adalah pemasteran. Di bawah ini adalah cara atau tips pemasteran yang baik dan benar, simaklah selengkapnya di bawah ini.

Siapkan Burung

Hal pertama yang bisa sobat lakukan adalah dengan menyiapkan burung yang akan dimaster. Kemudian, pastikan terlebih dahulu burung dalam kondisi sehat. Karena jika burung tersebut dalam keadaan sakit, maka akan sedikit mengganggu proses pemasteran tersebut.

Sangkar dan Kerodong

Kalian juga memerlukan sangkar dan kerodong, untuk mendukung agar burung bisa lebih tenang dan nyaman dalam masa pemasteran sedang berlangsung. Pastikan kandang dalam kondisi bersih, sehingga tidak ada resiko burung terkena serangan penyakit.

Dengan kalian mengkrodong sangkar burung pada saat pemasteran, berguna untuk membuat burung lebih fokus dalam merekam suara masteran yang diberikan. Sehingga burung bisa mengeluarkan suara masteran pada suara kicauannya dengan jelas atau tidak fals.

Waktu Pemasteran

Pemasteran bisa kalian lakukan pada saat burung diangin-anginkan yaitu pada pukul 10.00 pagi sampai 15.00 sore hari. Atau dengan memaster pada jam burung tersebut sedang tidur. Perdengarkan suara masteran pada jam 21.00 malam sampai keesokan harinya. Biasanya dengan memaster pada waktu-waktu tersebut akan mendapatkan hasil yang maksimal.

Lakukan Pemasteran

Setelah mengetahui apa saja yang dibutuhkan dan waktu telah ditentukan, selanjutnya kalian tinggal melakukan pemasteran dengan rutin dan konsisten. Agar burung bisa dengan cepat menyerap suara masteran yang diberikan.

Itulah beberapa cara atau langkah pemasteran pada burung kicauan dengan baik. Jika melakukan dengan cara tersebut, maka akan membuat burung lebih cepat berkicau dengan suara yang didominasi oleh variasi isian. Pastinya akan terdengar lebih indah, jika memiliki satu burung tapi dengan bermacam-macam isian suara burung lainnnya.

Akhir Kata

Demikian yang dapat birdsny.com sajikan, ada beberapa suara burung Kenari pilihan, lengkap dengan cara pemasterannya. semoga dengan adanya artikel ini dapat menjadi ladang ilmu bagi sobat kicau. Terimakasih dan semoga bermanfaat.